Tadabur Alam Virtual di Dino Park dan Taman Safari
Alhamdulillah, Saat ini masa pandemi bukan penghalang untuk kita melakukan kegiatan sekolah yang biasa dilakukan dulu sebelum ada virus Covid-19. SD Al Falah Assalam telah melaksanakan Tadabur Alam Virtual yang diikuti oleh siswa Kelas 1,2,3 ke Dino Park pada tgl 16 Maret 2021 Via Microsoft Teams, kelas 4 dan 5 pada tgl 17 Maret 2021 via Live Zoom. Tempat wisata di kunjungi secara virtual melalui aplikasi Microsoft Teams dan Zoom, Alhamdulillah siswa mengikuti dengan baik dan senang bisa menyaksikan wahana yg ada di sana. Sesuatu hal yg baru untuk melakukan Tadabur Alam secara virtual karena biasanya langsung datang ke tempat lokasi namun saat ini Ustadz/h dan siswa hadir online via Microsoft Teams dan Zoom di rumah saja. Semoga pandemi ini lekas berakhir dan kita bisa bertemu di sekolah secara langsung.
0 Komentar